Manfaat Khasiat Daun Handeuleum Untuk Kesehatan Tubuh

Tanaman handeuleum mengandung kandungan kimia antara lain: Alkaloid non-toksik, flavonoid, glikosid, steroid, saponin, tanin, calsium oksalat, asam format dan lemak. Dengan berbagai kandungan kimiawinya daun ungu mempunyai sifat sebagai anti-inflamasi, peluruh air seni, mempercepat pemasakan bisul, pencahar ringan, pelembut kulit kaki, melunakkan feses (kotoran), dan mengecilkan wasir.





 Tanaman handeuleum mengandung kandungan kimia antara lain Manfaat Khasiat Daun Handeuleum untuk Kesehatan Tubuh





Penyakit yang Dapat Disembuhkan dan Cara Penggunannya :





Sembelit  : Rebus 7 helai daun wungu dengan 2 gelas air sampai airnya tinggal setengah. Minum sekaligus pada pagi hari.


Ambeien : 15 helai daun handeuleum, seibu jari kunyit, sedikit gula aren direbus dengan 4 gelas air sampai airnya tinggal setengah. Saring. Minum 2x sehari, masing-masing 1 gelas.


Bisul : Beberapa helai daun wungu dicuci lalu ditumbuk halus. Oleskan pada bisul Atau


Oleskan 2 Lembar daun ungu dengan minyak kelapa secukupnya, kemudian dipanggang di atas api dan tempelkan pada bisul ketika masih hangat.


Demam karena Perut Kotor : 7 helai daun ungu, 5 iris temulawak direbus dengan segelas air. Saring. Minum 1x sehari.


Batu Empedu : 7 helai daun ungu, beberapa helai daun urat direbus dengan 2 gelas air sampai airnya tinggal setengah. Ramuan ini untuk diminum 2x sehari.


Melancarkan Haid : Segenggam bunga daun wungu yang sudah dikeringkan, direbus dengan 4 gelas air hingga tersisa 1 gelas air rebusan, disarin kemudian diminum 3x sehari. Catatan: Sebaiknya diminum 3 hari menjelang haid.


Bengkak karena Terpukul : Kulit batang handeuleum ditumbuk halus lalu letakkan di bagian yang bengkak.


Rematik/Encok : Segenggam daun wungu dicuci lalu ditumbuk. Oleskan pada bagian yang sakit.


Melancarkan Buang Air Seni : Bahan: 1-2 genggam daun ungu dan adas pulowaras.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel