Kayu Manis Sebagai Obat Alternatif


 selain dikenal sebagai bumbu dapur juga dikenal sebagai bahan baku jamu Kayu Manis Sebagai Obat Alternatif

Di Indonesia sejak dulu kayu manis (Cinnamomun burmanni), selain dikenal sebagai bumbu dapur juga dikenal sebagai bahan baku jamu. Berdasarkan hasil penelitian ternyata kayu manis secara kimia mengandung  minyak atsiri, safrole, sinamadehide, eugenol, tanin, damar, kalsium oksanat, zat penyamak. 



Kandungan senyawa-senyawa kimia pada kayu manis tersebut, terbukti dapat menyembuhkan berbagai keluhan penyakit. Kayu manis juga mengandug zat antioksidan yang efektif mencegah kanker. Pada kulit batang kayu manis mengandung zat yang dapat merangsang insulin. Aktifitas insulin akan memperlancar proses metabolisme glukosa, sehingga kadar gula di dalam darah bagi penderita diabetes dapat ditekan mendekati normal.



Khasiat Kayu Manis


Banyak sekali khasiat dari kayu manis diantaranya untuk meringankan dan mengatasi: asam urat, tekanan darah tinggi (hipertensi), maag, masuk angin, perut kembung, diare, sariawan dan lain-lain.



Pemanfaatan kayu manis sebagai obat alternatif, tentunya harus dikombinasikan dengan bahan lain dan yang terpenting adalah dosisnya harus sesuai agar mendapatkan manfaat yang maksimal.



Resep



Asam Urat
Bahan : Kayu manis 1 jari, jahe merah 15 gram, cengkeh 5 butir, kapulaga 5 butir, biji pala 5 gram dan daun sosor bebek 4 gram.
Cara Membuat: Campurkan semua bahan dan direbus dengan air 600 cc sampai menjadi 300 cc, disaring kemudian didinginkan, ramuan ini untuk 2 kali minum.
Diminum 2 kali sehari pagi 150 cc dan sore hari 150 cc, selama 7 hari atau sampai sembuh.


Tekanan Darah Tinggi (Hipertensi)
Bahan : kayu manis1 jari, rambut jagung 60 gram, asam trengguli10 gram, serta daun seledri 30 gram.
Cara membuat : semua bahan dicampur lalu direbus dengan 600 cc air hingga air rebusannya tersisa 200 cc, kemudian disaring, ramuan ini untuk sekali minum.
Diminum selagi hangat 2 kali sehari tiap pagi dan petang sampai sembuh.



Maag
Bahan : kayu manis 10 gram
Cara membuat : bahan direbus dengan air sebanyak 200 cc sampai air rebusannya tersisa 100 cc lalu disaring, ramuan ini untuk sekali minum.
Diminum 2 kali sehari pagi dan petang sampai ada perubahan.




Masuk Angin dan Perut Kembung
Bahan : kayu manis 5 gram, cengkih 5 butir, jahe 10 gram, adas 5 gram, pulasari 5 gram, biji pala 5 gram, dan gula aren secukupnya.
Cara membuat : semua bahan dicampur dan direbus dengan air 800 cc hingga air rebusannya tersisa 450 cc lalu disaring, ramuan ini untuk 3 kali minum.
Diminum 3 kali sehari sampai sembuh.



Diare
Bahan : kayu manis 5 gram dan daun jambu biji 5 lembar
Cara membuat : Bahan dicampur lalu direbus dengan 600 cc air hingga air rebusannya tersisa 300 cc kemudian disaring, ramuan ini untuk 2 kali minum.
Diminum 2 kali sehari pagi dan petang masing-masing 150 cc.



Sariawan
Bahan : kayu manis 2 jari.
Cara membuat : bahan dicampur dengan air 400 cc kemudian direbus sampai air rebusannya tersisa 200 cc lalu disaring.
Diminum 3 kali sehari tiap pagi, siang dan malam hari dengan dosis 2 sendok makan per sekali minum.



Semoga bermanfaat


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel